Game Shooter Online Final Bullet akan Hadir di Indonesia Mulai 8 Mei 2015



Bertempat di Mid Plaza Jakarta kemarin, Rabu (6/5/2015), Qeon memperkenalkan game terbaru, Final Bullet. Final Bullet merupakan game shooter yang memiliki tiga mode sudut pandang, yaitu first-person, third-person dan real.

Game karya pengembang asal Korea Selatan, G+ Games, ini diklaim cukup sukses di berbagai negara, seperti Thailand, Vietnam dan Turki. Finel Bullet juga memiliki dua mode permainan yang unik: Bullet Time Mode, dan Riot & Suppression Mode.

Bullet Time Mode adalah sebuah mode permainan yang memungkinkan para pemainnya untuk melakukan gerakan slow motion. Tidak hanya itu, senjata yang digunakan para pemain dalam mode permainan 8 vs 8 ini juga akan berubah dari waktu ke waktu.



Selanjutnya adalah Riot & Suppresion, mode permainan dengan skenario kabur dari penjara. Terdapat dua kubu dalam mode permainan ini, yaitu Rioter yang merupakan para narapidana yang ditugaskan untuk lolos dari penjara dengan hanya berbekal senjata melee, serta Suppressor yang merupakan sipir yang ditugaskan untuk memburu mereka dengan senjata lengkap.

Uniknya, dalam mode ini jumlah Suppressor akan lebih sedikit dari jumlah Rioter yang bersenjata apa adanya. Tidak hanya itu, pemain juga akan dipilih secara acak, sehingga pemain tak bisa menentukan apakah ia akan menjadi Rioter atau Suppressor.



Game Final Bullet akan memasuki masa close beta mulai besok, tanggal 8 Mei 2015. Final Bullet juga memiliki spesifikasi yang tergolong sangat ringan, yaitu spesifikasi minimal prosesor Pentium 4, RAM 1GB, VGA GeForce 7600, sistem operasi Windows XP, dan penyimpanan 4GB.

Pihak Qeon juga akan mengadakan acara peluncuran game Final Bullet dengan total hadiah hingga Rp150 juta. Game ini dapat dimainkan secara gratis dan dapat diunduh melalui situs resminya.

Sumber : metrotvnews.com

0 comments

loading...
loading...